Menjadi seorang lulusan terbaik yang ada di perguruan tinggi mungkin menjadi impian oleh banyak kalangan mahasiswa yang bisa diraih dengan banyak jalan. Salah satunya dengan cara mendapat IPK tinggi pada akhir semester. Ingin tahu? Bagaimanakah cara yang efektif untuk mendapatkannya? Ikuti saja ulasan yang disajikan di bawah ini dengan seksama!

1. Pahami Kontrak Perkuliahan 

Hal pertama yang harus dipahami sebagai cara mendapat IPK tinggi adalah pastikan untuk memahami betul kontrak perkuliahan. Kontrak ini merupakan komitmen yang dibuat dan disepakati bersama oleh dosen dan mahasiswa di awal pembelajaran. Jadi dengan memperhatikannya, mahasiswa dapat mengetahui poin-poin mana yang ditekankan dan memiliki persentase lebih tinggi dalam penilaian. 

2. Kenali Tipikal Dosen Pengampu Matkul 

Selanjutnya, setiap dosen mempunyai tipikal atau gaya dalam menyampaikan pembelajaran yang ada dalam perkuliahan. Cobalah pahami, termasuk tipikal manakah dosen yang mengajar, apakah yang menyukai kerapihan tugas, kedisiplinan waktu, santai, atau yang menyukai partisipasi aktif mahasiswa. Saat memahami berbagai jenis tipikal ini, maka akan membantu mahasiswa beradaptasi selama kegiatan perkuliahan.  

3. Jaga Antusias Selama  Perkuliahan 

Partisipasi aktif selama kegiatan perkuliahan seringkali dijadikan salah satu indikator penting yang dijadikan dasar penilaian. Sehingga, pastikan untuk selalu antusias dalam berbagai hal yang diizinkan seperti bertanya, menyanggah, atau memberi pendapat saat diskusi. Namun, jangan lupa juga untuk selalu memastikan bobot dari apa saja yang diutarakan agar tidak menjadi blunder. 

4. Selalu Kumpulkan Tugas Tepat Waktunya 

Kedisiplinan merupakan sikap terpenting yang harus dipegang dalam kehidupan baik secara individual maupun kehidupan bermasyarakat. Tidak hanya saat berkuliah, sikap ini baik dibiasakan hingga mahasiswa memasuki dunia kerja nantinya. Lalu, terkait dengan perolehan IPK tinggi, jelas ini akan menjadi poin yang ditekankan utamanya kedisiplinan di kelas maupun pengumpulan berbagai tugas. 

5. Jangan Suka Mangkir 

Mangkir adalah tindakan tidak mengikuti suatu perkuliahan tanpa adanya alasan atau perizinan yang dibenarkan. Sebaiknya jaga mood pada setiap materi perkuliahan yang disukai maupun tidak. Ini penting untuk diperhatikan, karena sering mangkir bisa jadi salah satu hambatan besar bagi seorang mahasiswa untuk memperoleh IPK tinggi yang diharapkan pada kelulusannya nanti. 

6. Perbanyak Mempelajari Referensi 

Keenam, pastikan menguasai materi yang terdapat pada perkuliahan dengan matang. Salah satunya dapat dilakukan dengan cara memperbanyak referensi dengan membaca buku atau sumber lain yang memiliki nilai positif pada pemahamanan. Bila penguasaan materi baik maka partisipasi dalam kelas pun mudah saja, begitupun saat harus mengikuti tes atau ujian yang diadakan. 

7. Gabung Kelompok Diskusi Relevan 

Tindakan yang satu ini memiliki banyak kelebihan jika dijadikan sebagai gaya hidup dalam menjalani perkuliahan. Yakni membantu mahasiswa untuk menjaga komitmen dalam menjalani proses belajar, memberi pengalaman teknik studi berbeda, sosialisasi terlatih, dan membantu pematangan pemahaman. Jika kebiasaan baik iki dijalani, maka IPK tinggi pun bisa lebih mudah untuk diraih.

8. Konsistenlah Mulai dari Awal Semester 

Terakhir, namun poin paling penting yang wajib diingat adalah menjaga konsistensi sejak awal semester. Perlu diketahui bahwasanya IPK ini adalah akumulasi dari nilai-nilai mata kuliah yang dikumpulkan sejak awal hingga nanti di akhir semester. Sehingga, agar lebih mudah meraih IPK maksimal, harus selalu fokus dan tidak boleh lengah satu semester pun. 

Nah, itulah tadi sejumlah cara mendapat IPK tinggi yang harus dipahami oleh setiap calon mahasiswa. Tetap tenang, dan biasakan mengikuti setiap proses dengan perasaan lapang dan senang. Pastikan patuh aturan-aturannya, dan lulus dengan IPK tinggi pun ada di depan mata!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *