5 Program kerja KKN di Kelurahan yang Bermanfaat

Kuliah Kerja Nyata atau biasa disingkat dengan KKN merupakan sebuah kegiatan yang biasa dilakukan oleh mahasiswa. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk dari pengabdian terhadap lingkungan masyarakat dalam rentang waktu tertentu. Dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata tidak lepas dari yang namanya program kerja. Berikut ini 5 program kerja KKN di kelurahan yang dapat bermanfaat untuk warga sekitar:

1. Donasi Alat Kesehatan serta Sembako

Salah satu jenis kegiatan yang sedang digalakkan oleh berbagai kalangan adalah berbagi atau berdonasi alat kesehatan untuk warga sekitar. Hal ini sangat bermanfaat di tengah pandemi seperti saat ini dimana orang-orang diminta untuk menerapkan protokol kesehatan. Oleh karena itu, melakukan donasi alat kesehatan bisa dijadikan salah satu program kerja KKN di Kelurahan.

Nantinya, sasaran yang dituju adalah warga dari suatu kelurahan yang menjadi tujuan KKN. Pastinya warga banyak yang terdampak pandemi COVID-19 ini. Adanya donasi yang disalurkan pada mereka yang membutuhkan, mungkin dapat meringankan beban warga yang membutuhkan. Namun perlu diperhatikan penyalurannya harus tepat kepada yang benar-benar membutuhkan.

2.Pendampingan Belajar 

Selanjutnya ini merupakan program kerja yang berfokus pada pendidikan anak-anak sekitar wilayah kelurahan. Program ini memiliki konsep pendampingan belajar, tujuannya untuk membantu anak-anak yang sedang bersekolah secara daring. Para siswa dibantu untuk lebih memahami materi yang diberikan dari sekolah, namun dengan kondisi daring seperti ini para siswa tidak mengerti dengan materi tersebut.

Untuk sasarannya bisa dipilih, apakah akan menyasar kelompok usia atau jenjang pendidikan tertentu. Misalnya berfokus pada program pendampingan belajar khusus untuk pelajar dari Sekolah Menengah Pertama. pada kegiatannya bisa diadakan penjelasan materi-materi sekolah, dan tidak lupa untuk menyelipkan sedikit edukasi mengenai pentingnya menjaga kebersihan di tengah pandemi ini.

3. Sosialisasi Cara Berbisnis Online

Program ketiga, yang mungkin bisa dijadikan sebagai referensi program kerja adalah dengan melakukan sosialisasi terkait cara berbisnis secara online yang dapat menguntungkan. Program kerja ini memiliki kemungkinan untuk dapat membantu perekonomian warga sekitar yang tengah terpuruk di tengah pandemi seperti sekarang.

Pelaksanaannya bisa berupa sosialisasi di suatu aula atau tempat berkumpul lainnya. Nantinya mahasiswa akan melakukan sosialisasi mengenai pemanfaatan internet untuk melakukan bisnis yang dapat menguntungkan. Sehingga nantinya, warga dapat mendapatkan ilmu mengenai manfaat lain dari internet dan dapat menerapkannya.

4. Edukasi Pengelolaan Sampah

Untuk program kerja yang dapat menegakkan pola hidup bersih dan menjaga lingkungan, program ini bisa dijadikan pilihan untuk dijadikan program kerja di saat melakukan KKN. Salah satu problematika yang biasanya terjadi pada masyarakat adalah pengelolaan sampah. Adanya, pengelolaan sampah yang baik tentu akan dapat membuat lingkungan lebih terjaga.

Salah satu jenis pengelolaan sampah yang menguntungkan adalah dengan membuatnya menjadi suatu kerajinan yang dapat mendatangkan pundi-pundi rupiah. Warga sekitar diberikan edukasi tentang bagaimana cara melakukan pengelolaan sampah yang menguntungkan, seperti mengolah sampah organik menjadi pupuk organik. Ada juga sampah anorganik yang jika dikumpulkan bisa diolah kembali seperti sampah plastik dan kresek.

5. Sosialisasi Gotong Royong

Gotong royong merupakan salah satu budaya yang melekat di masyarakat Indonesia. Kegiatan ini merupakan cara warga untuk tolong-menolong antara satu dengan yang lainnya. Tujuannya diadakan kegiatan gotong royong, yaitu untuk menyadarkan kembali warga akan pentingnya saling membantu sesama. Ini karena, semakin ke sini, di kota-kota besar kegiatan gotong royong semakin jarang ditemukan.

Nah, mungkin cukup sudah pembahasan kali ini mengenai 5 contoh program kerja KKN di Kelurahan yang Menarik untuk dilaksanakan di tempat KKN. Semoga informasi di atas dapat memberikan inspirasi mengenai program apa yang akan dilakukan saat KKN nanti. Semoga, apapun yang akan dikerjakan nantinya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *